KLIKKUNINGAN.COM- Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tingkat Provinsi Jawa Barat ke-136 akan diselenggarakan di Kabupaten Kuningan pada Jumat, 2 Mei 2025.
Acara utama dijadwalkan berlangsung di Stadion Mashud Wisnusaputra. Tanggal 2 Mei dipilih sebagai Hari Pendidikan Nasional untuk menghormati jasa Ki Hadjar Dewantara, pelopor pendidikan di Indonesia yang lahir pada tanggal tersebut pada tahun 1889.
Peringatan ini menjadi momen penting untuk kembali menegaskan komitmen bangsa terhadap kemajuan pendidikan.
Baca Juga:Menko Pangan Targetkan Indonesia Bebas Impor Beras pada 2026, Cadangan Nasional Capai 3 Juta TonJambore Pertanian Jawa Barat 2025: Langkah Strategis Kuningan Menuju Ketahanan Pangan Nasional
Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi atau yang akrab disapa KDM, dijadwalkan turut hadir dalam acara tersebut.
Sebagai bagian dari rangkaian kegiatan, pada malam harinya akan digelar pertunjukan wayang golek di Taman Pandapa Paramarta Kuningan sebagai bentuk pelestarian budaya lokal.
Namun, rencana kunjungan Gubernur dan pelaksanaan acara di Stadion Mashud Wisnusaputra menuai keluhan dari para pedagang kaki lima yang tergabung dalam Paguyuban Pedagang Stadion Mashud (PPSM).
Mereka menyayangkan keputusan untuk mensterilkan area stadion dari aktivitas perdagangan selama acara berlangsung.
Informasi yang diterima media pada Selasa, 29 April 2025, mengungkapkan bahwa para pedagang, termasuk Mas Igun (57), merasa keberatan karena tidak diperbolehkan berdagang pada hari tersebut.
“Jika tetap ingin berjualan, kami harus pindah ke area lapangan Perbasi yang terletak di dekat GOR Ewangga,” tutur pedagang mie ayam tersebut.
Menurut Mas Igun, para pedagang secara umum menolak relokasi tersebut. Mereka berpendapat bahwa peringatan Hardiknas justru merupakan kesempatan emas karena diprediksi akan menarik banyak pengunjung, sehingga menjadi momen penting untuk meningkatkan pendapatan mereka. (Agh@n)